Selasa, 25 Maret 2014

iPhone ; Cara Memasukkan Lagu Ke iPhone, iPad, iPod Menggunakan iTunes 11


Apple menciptakan perangkat iOS serta iPod yang tidak dapat terpisahkan dengan iTunes. Saya katakan tidak terpisahkan karena iTunes bisa diibaratkan kunci untuk memasukkan banyak hal ke perangkat iOS serta iPod milikmu. Sebut saja menambahkan aplikasi, musik, video, iBook ke perangkat iOS, semua hal itu memerlukan iTunes. Kali ini tim MakeMac akan membahas cara memasukkan file multimedia seperti musik atau video ke perangkat iOS kamu dengan iTunes 11 di komputer Mac.

Instal iTunes di Komputer Mac

Unduh iTunes di laman resmi Apple iTunes kemudian instal. Masukkan file multimedia kamu ke library iTunes dengan cara klik 2x file tersebut di Finder. Secara default iTunes akan menyalin dan memasukkan file kamu di library yang terletak di Finder > Music > iTunes.

Hubungkan Perangkat iOS dengan Komputer

Pada status bar iTunes klik View > Show Sidebar untuk memudahkan kamu melakukan navigasi. Hubungkan perangkat iOS dengan komputer via kabel data. Nama perangkat iOS kamu akan tampil di bagian kiri Sidebar, atau bila tidak menggunakan Sidebar kamu bisa melihat di bagian kanan atas (di bawah kolom Search). Lakukan sync ke komputer tersebut untuk membuat backup dari data-data yang ada. Pastikan kamu juga sudah memiliki Apple ID.

Masukkan Lagu Ke Perangkat iOS

Kamu bisa memasukkan file multimedia kamu dengan 2 cara :

Melalui Sidebar iTunes

iTunes Copy 1
Pilih perangkat iOS kamu di Sidebar lalu masuk ke tab Music di bagian atas dari tampilan utama iTunes. Klik kolom Sync Music lalu pilih Entire music library untuk memasukkan semua file multimedia kamu ke perangkat iOS atau Selected playlists, artis, albums and genres untuk memilih file yang kamu inginkan. Setelah selesai kamu bisa menekan tombol Apply di kanan bawah untuk melakukan Sync dan iTunes akan memasukkan file tersebut ke

Drag And Drop

iTunes Copy 2
Cara ini digunakan saat kamu tidak ingin menampilkan Sidebar. Pertama sembunyikan Sidebar dengan klik View > Hide Sidebar dari menu bar iTunes. Pilih file musik atau video di tampilan utama iTunes lalu tekan tahan dan arahkan ke bagian kanan atas layar di list perangkat iOS. Setelah itu iTunes akan melakukan Sync dibalik layar dan menyalin file tersebut ke perangkat iOS.

Melakukan Pengaturan Manual Untuk Musik dan Video

iTunes Copy 3
Kamu dapat memasukkan lagu ke iPod (Nano, Shuffle, Classic) dengan metode ini dan file kamu tidak hilang saat harus memasukkan lagu dari komputer lain. Sebagai catatan, metode ini tidak bisa diterapkan pada perangkat iOS 7. Kamu hanya bisa melakukannya pada perangkat iPod seperti yang saya tulis di atas yaitu iPod Nano, iPod Shuffle dan iPod Classic.
Cara untuk mengaktifkan metode ini adalah pilih perangkat iPod kamu di Sidebar lalu scroll ke bawah pada bagian utama iTunes lalu check-list pada mode *Manually manage music and videos . Sekarang kamu bisa memasukkan lagu atau file multimedia lain ke perangkat iPod dari iTunes di komputer lain tanpa takut menghilangkan file sebelumnya. Selain itu kamu juga bisa menghapus file yang ada di perangkat iPod dengan lebih mudah, cukup sorot file tersebut dan tekan delete.
Metode ini memiliki kelemahan yaitu kamu tidak memiliki backup untuk data-data tersebut. Sehingga ketika kamu melakukan restore dan semua data hilang, kamu harus memasukkannya lagi dengan cara manual tersebut.

Akhir Kata


Perangkat pemutar musik seperti iPod dan perangkat iOS lainnya memang tidak dapat terpisahkan dari iTunes. Saran saya, lakukan pembaruan setiap Apple merilis versi baru iTunes untuk mendapatkan kemudahan dalam melakukan segala hal yang berhubungan dengan file multimedia kamu atau perangkat iOS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar